Lebih Dekat dengan Lurah Tamalanrea Mirawati.
Makassar, Radar Jakarta News.com.
Kelurahan Tamalanrea merupakan salah satu kelurahan dari delapan kelurahan yang terdapat di Kecamatan Tamalanrea.
Wilayah ini dipimpin oleh seorang Lurah bernama Mirawati.
Lurah yang akrab disapa Mira, dilantik oleh Walikota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto pada Rabu (3/1/2024) lalu bersama 87 lurah lainnya.
Ia berdarah campuran asal Manado, Sulawesi Utara (Sulut) dan Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel) kelahiran tahun 1981.
Untuk diketahui, Kelurahan Tamalanrea memiliki 54 RT dan 9 RW dengan luas wilayah 2,61 kilometer persegi.
Adapun jumlah penduduknya sebanyak 35.088 jiwa.
Reporter: Andi Razak BW/ redaksi.
Tidak ada komentar