Breaking News

Kapolres Barito Timur Hadiri Gelar Operasional Triwulan III Tahun 2023 di Mapolda Kalteng

 



 - Polres Bartim - Polda Kalteng, 

Kapolres Barito Timur (Bartim) AKBP Viddy Dasmasela S.H, S.I.K., bersama dengan Kabagops Polres Bartim, AKP Sri Mulyono, S.H, menghadiri kegiatan Gelar Operasional (GO) triwulan III tahun 2023 di Aula Arya Dharma Mapolda Kalteng. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Kalteng, Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto. Selasa (07/11/2023)


Pada kesempatan ini, Kapolda Kalteng didampingi oleh Wakapolda Kalteng, Brigjen Pol. Muhamad Agung Budijono, S.I.K,.M.Si,., Irwasda Polda Kalteng, Kombes Pol. Ady Soeseno, S.I.K,. M.H., Karoops Kombes Pol. Tory Kristianto, serta dihadiri oleh pejabat utama Polda Kalteng dan Kapolres jajaran.


Dalam sambutannya, Kapolda Kalteng menyampaikan bahwa Gelar Operasi ini bertujuan untuk menganalisis dan mengevaluasi kinerja Polda Kalteng selama triwulan sebelumnya. 


Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memeriksa kesiapan pengamanan tahapan pemilu serentak Tahun 2024. Saat ini, proses pendaftaran calon presiden, wakil presiden, dan calon legislatif sudah dimulai.


Kapolda Kalteng juga mengajak seluruh personel untuk melakukan deteksi dini dan deteksi aksi. Ia menekankan pentingnya menjadikan tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, calon legislatif, simpatisan partai politik, dan para pendukung calon presiden dan wakil presiden sebagai subjek informasi dan penggalangan. 


Tujuannya adalah menciptakan suasana yang sejuk, aman, dan tertib menjelang pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024. Semua pihak diharapkan dapat bekerja sama dalam memastikan kelancaran dan keamanan proses demokrasi tersebut.


Kegiatan ini merupakan langkah proaktif dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan pemilu serentak tahun 2024 dan menjaga keamanan serta ketertiban dalam pelaksanaannya. (ADs)

Tidak ada komentar