Breaking News

Demonstrasi HMI Komisariat Ekonomi Unismuh Dikawal Aparat Keamanan.

 




Makassar, Radar Jakarta News.com.

Dua hari jelang peringatan Hari Sumpah Pemuda, pada Sabtu, 28 Oktober 2023 mendatang, puluhan mahasiswa Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) Makassar,  Sulawesi Selatan (Sulsel),  kembali menggelar aksi demonstrasi, depan kampus mereka jl. Sultan Alauddin Nomor 259, Kelurahan Gunung Sari. Kecamtan Rappocini.

Aksi unjuk rasa kali ini dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Islam ( HMI) Komisariat Ekonomi, berlangsung, Kamis (26/10/2023) siang hingga sore. 

Demonstrasi mendapat pengawalan dari Polsek Rappocini.

Aksi mahasiswa membakar ban bekas sempat memacetkan arus lalu lintas pengguna jalan dari/dan Makassar - Gowa.

Demonstran menyoroti "politik dinasti" dan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di Indonesia. Disamping itu demonstran juga meminta agar pemerintah segera menuntaskan konflik agraria dan perampasan lahan.

Ada empat poin tuntutan pada aksi mahasiswa kali ini. Keempat tuntutan itu antara lain: 


1.Tuntaskan konflik agraria dan stop perampasan lahan.

2.Stop demokrasi dikebiri dan brutalitas aparatus represif terhadap demonstran.

3. Hentikan kesenjangan sosial terhadap masyarakat pribumi.

4. Stop politk dinasti dan pelanggaran HAM di Indonesia.

Bertindak selaku orator jenderal lapangan aksi, Kifli.


Reporter: Andi Razak BW/redaksi.

Tidak ada komentar